0292 761002 kec_kradenan@grobogan.go.id

KEJADIAN KEBAKARAN RUMAH DI DSN NGRAO UTARA RT.03/RW.03, DS. PAKIS KEC. KRADENAN, KAB. GROBOGAN

Kejadian kebakaran Rumah milik sdr. Suwadi bin Kasto (alm) yang beralamatkan di Dsn. Ngrao Utara RT 03/ RW03, Desa Pakis, Kec. Kradenan, kab. Grobogan.

WAKTU KEJADIAN :
Pada hari Selasa tanggal 19 Desember 2023 sekira pukul 23.30 wib, dilaporkan ke Polsek Kradenan hari Rabu tanggal 20 Desember pukul 00.10 Wib.

TEMPAT KEJADIAN :
Dsn Ngrao utara RT 03/ RW.03, Desa. Pakis, kec. Kradenan, kab. Grobogan.

KORBAN:
SUWADI Bin KASTO (alm) , Grobogan 73 tahun, Islam, pekerjaan petani, d/a. dsn Ngrao utara rt. 03/rw.03, ds. Pakis, kec. Kradenan, kab. Grobogan.

SAKSI – SAKSI :

1. SUTRI Binti KARDI (Alm), Grobogan, 20 Agustus 1976, Islam, pekerjaan petani, d/a. dsn Ngrao utara rt. 03/rw.03, ds. Pakis, kec. Kradenan, kab. Grobogan.

2. TARJO Bin RUM (Alm), Grobogan, 54 tahun, Islam, pekerjaan petani, d/a. dsn Ngrao utara rt. 03/rw.03, ds. Pakis, kec. Kradenan, kab. Grobogan.

KRONOLOGIS KEJADIAN :
Pada hari Selasa tanggal 19 Desember 2023 sekira pukul 21.00 wib, korban meninggalkan rumah utk pergi ke warung kopi yg berada tidak jauh dari rumahnya, kemudian sekira pukul 23.30 wib saksi 1 yang rumahnya berada di tepat samping kanan rumah korban ketika sedang tidur tiba tiba terbangun dan melihat diluar rumah pencahayaan sangat terang serta merasakan suhu udara sangat panas sekali, lalu saksi keluar rumah dan melihat bahwa rumah korban telah terbakar selanjutnya memberitahu kepada saksi 2 selanjutnya berteriak meminta tolong kepada warga sekitar kemudian warga dan datang untuk memadamkan api dengan alat seadanya. Setelah petugas damkar dari kec. Wirosari datang , bersama sama warga tidak lama kemudian api dapat dipadamkan. Selanjutnya dilaporkan ke polsek Kradenan guna penanganan lebih lanjut.

Adapun rumah yang terbakar yaitu 2 buah rumah bentuk sunduk cino bahan jati dengan tiang ukuran 12 cm beserta seluruh perabot rumah tangga. Adapun Kerugian ditaksir sebesar Rp. 50.000.000,- ( lima puluh juta rupiah ).

BARANG BUKTI YANG DIAMANKAN:
- bekas kabel terbakar yg diduga terjadi konsleting listrik.

KEJADIAN BENCANA ALAM ANGIN PUTING BELIUNG DI DESA KRADENAN

Bencana Alam angin puting beliung di desa Kradenan Kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan, kejadian pada Selasa 05 Desember 2023 pukul 17.30 WIB.

A. JENIS BENCANA/KEJADIAN :
Hujan disertai es dan angin kencang.

B. Hadir dalam kegiatan tersebut :
1. Camat Kradenan Ibu Sri Suhartini S.Sos beserta Staf Kec. Kradenan
2. Pjs Danramil Kapten Ckm. Punjul Sarwono beserta anggota Koramil
3. Bhabinkamtibmas desa kradenan.
4. Kades Kradenan Bapak Azim Tawakala beserta perangkat
5. Warga desa Kradenan

C. Kerugian akibat kejadian tersebut :
a) Personil : NIHIL
b) Materiil :
- 100 rumah warga rusak berat dan ringan

D. KRONOLOGI :
Telah terjadi hujan es di sertai angin kencang di wilayah desa Kradenan Kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan yang mengakibatkan pohon tumbang dan rumah warga mengalami rusak dibagian atapnya dan jalan raya Kradenan Sulursari.

E. LOKASI & DAMPAK :
1. Desa Kradenan Kecamatan Kradenan.
Dampak :
a) Pohon tumbang menutup sebagian jalan Kradenan – Sulursari di sebelah timur Pom bensin Kradenan menyebabkan arus lalu lintas macet.
- Pohon tumbang di dusun Langenharjo menutup akses jalan menuju ke desa Suwatu dan desa Keyongan, saat ini sudah dilakukan pembersihan warga sekitar bersama Pjs. Danramil dan anggota Koramil 17/Kradenan beserta Satpol PP Kec. Kradenan.
- Beberapa rumah warga bagian atap berjatuhan dan melebat di dusun Bangkerep, dusun Wates dan dusun Belan.
b) Kondisi terkini :
- Jalan Kradenan – Sulursari sudah Kembali lancar.
- Jalan menuju ke desa Suwatu dan desa Keyongan sudah normal dan bisa dilalui.
- karena saat ini malam hari atap rumah warga yang gentengnya berjatuhan sementara di biarkan dan akan diperbaiki oleh warga besok.

 

 

LAPORAN KEJADIAN ANGIN PUTING BELIUNG DI DUSUN PLOSOREJO DAN DUSUN NGAGEL DESA PAKIS PADA HARI SABTU ( 24/09/2022 )

Laporan kejadian puting beliung di Dsn. Ngagel dan dusun Plosorejo RT 01 s/d RT 05 RW 02  Desa Pakis sore tadi sekitar jam 16.00. WIB. Dimana dari kejadian tersebut ada 10 rumah warga yang gentengnya runtuh dan ada 1 rumah yang dindingnya jebol. Dari kejadian tersebut tidak ada korban jiwa cuma rumah yang terdampak dan rata-rata kerusakan ringan tidak parah.

A. Waktu.
Pada hari sabtu tanggal 24 september 2022 pukul 17.00 wib telah terjadi bencana alam angin puting beliung yang menimpa rumah warga masyarakat dusun ngagel dan dusun plosorejo desa pakis kec kradenan kab grobogan

B. Adapun rumah warga yang rusak sebagai berikut :

*- Dusun Ngagel :*
1. Harno ( Trs rsk brt )RT 01 RW 01
2. Ngadiyo ( Rumah roboh ) RT 05 RW 01
3. Nyamin (Gentheng rusak) RT 04 RW 01
4. Kuwatno (gentheng rusak) RT 04 RW 01
5. Radiyo ( gentheng rusak) RT 04 RW 01
6. Muharji ( gentheng rusak)RT 05 RW 01
7. Siswanto ( Gentheng rusak)
8. Agus Darmanto (gentheng rusak) RT 06 RW 01
9. Lagi (gentheng rusak)RT 06 RW 01
10. Susilo ( gentheng rusak)RT 06 RW 01
11. Mulyono (gentheng rusak)RT 06 RW 01
12. Sadi (gentheng rusak)RT 05 RW 01
13. Sardi (gentheng rusak)RT 04 RW 01
14. Rohadi (gentheng rusak)RT 05 RW 01
15. Catur (gentheng rusak)RT 03 RW 01

*- Dusun Plosorejo :*
1. Pujiyono (gentheng rusak) Rt 04 Rw 02
2. Triyono (gentheng rusak) 3/2
3. Tarjo (gentheng rusak dan gedhek jebol) 4/2
4. Muhsin (gentheng dn ghedek jebol) 4/2
5. Samidi (gentheng dan gedhek jebol) 3/2
6. Kusdiyanto(asbes rusak) 4/2
7. Ella (gentheng rusak) 3/2
8. Sukir (gentheng rusak) 1/2
9. Abdul rohim (asbes rusak) 5/2
10. Sabar (gentheng dan gedhek jebol) 5/2
11. Abdul rohim (asbes rusak) 1/2
12. Upon (gentheng rusak) 2/2
13. Ladi (gentheng dn gedhek jebol) 4/2
14. Abdul manaf (gentheng rusak) 4/2
15. Padi (gentheng rusak) 4/2
16. Triyanto (asbes rusak) 2/2
17. Ngadi (gentheng rusak) 1/2
18. Agus irawan (gentheng rusak) 1/2
19. Yulianto (gentheng rusak) 2/2
20. Yadio (gentheng rusak) 4/2
21. Darto (gentheng rusak) 5/2
22. M zaenuri (gentheng rusak) 5/2
23. Manggi (gentheng rusak) 2/2

C. Tidak ada korban jiwa dalam bencana angin puting beliung tersebut

D. Sumber data :
- Kadus Ngagel
- Kadus Plosorejo